Bagi kalian yang pernah nonton film It (2017) berarti tidak asing lagi dengan 7 pemain cilik yang ada dalam film tersebut. Setelah 2 tahun film pertama dirilis, sequel film ini akan dirilis pada 5 September 2019. Namun, dicerita sequel film ini akan berlatar 27 tahun setelah kejadian di film pertama. Dengan begitu, 7 karakter di film pertama akan muncul kembali tetapi sudah dewasa. Berikut ini foto 7 pemain saat dewasa di film It Chapter 2 (2019) tersebut:
Bill Denbrough

Karekter Bill Denbrough yang saat kecil diperankan oleh aktor Jaeden Lieberher. Pada film It Chapter 2 (2019), karakter Bill Denbrough saat dewasa akan diperankan oleh James McAvoy.
Foto Pertama James McAvoy sebagai Bill Denbrough dalam IT: Chapter 2 (2019)

Eddie Kaspbrak

Aktor Jack Dylan Grazer yang baru baru ini muncul dalam Film Shazam (2019) yang memerankan Freddy, pada film IT: Chapter 2 (2019) ini karakter Eddie Kaspbrak yang dulu dia perankan saat dewasa akan diperankan oleh James Ransone.
Beverly Marsh

Aktirs Jessica Chastain akan memerankan karakter Beverly Marsh pada film IT: Chapter 2 (2019).
Richie Tozier

Finn Wolfhard melakukan pekerjaan yang luar biasa dengan menghidupkan karakter Richie "trashmouth" Tozier versi muda, dan berita yang membuat kami bersemangat untuk IT: Chapter 2 (2019) adalah bahwa Bill Hader akan menjadi karakter Richie versi dewasa.
Stan Uris

Karakter Stan yang diperankan oleh Wyatt Oleff dalam film pertama. Jika film kedua mengikuti narasi dari buku dan serial TV, Andy Bean juga akan memainkan peran penting dalam menghidupkan kembali teror di film IT: Chapter 2 (2019).
Ben Hanscom

Kali ini ada perubahan sangat terlihat dari segi fisik karakter Ben saat dewasa. Aktor Jay Ryan akan memerankan karakter Ben versi pada film IT: Chapter 2 (2019).
Mike Hanlon

Mike versi yang lebih tua resmi diperankan oleh aktor Isaiah Mustafa film IT: Chapter 2 (2019). Sebelumnya, Bintang film Black Panther, Chadwick Boseman mengatakan dia ingin mengambil peran itu.
Menurut kalian para aktor dan aktris di atas sangat cocok dalam memerankan karakter versi dewasa di film IT: Chapter 2 (2019)?