Assalamualaikum teman-teman di daerah Makassar.
Saya ingin bertanya mengenai film LOVE LIVE! NIJIGASAKI SCHOOL IDOL CLUB THE MOVIE - FINALE - CHAPTER 1, yang kabarnya tayang di CGV mulai tanggal 17 hingga 19 Januari 2025. Namun, kemarin saya mencoba mencari film tersebut di daftar film aplikasi CGV, tetapi tidak menemukannya, bahkan hingga hari ini. Saya berpikir bahwa film ini memang tayang, tetapi karena penayangannya terbatas, mungkin tidak ditampilkan di aplikasi, namun tetap ada di lokasi CGV tersebut.
Oleh karena itu, saya mohon bantuan dari teman-teman yang berada di daerah Makassar, khususnya di Mall Panakkukang atau CGV Panakkukang Square, untuk memberikan informasi apakah film LOVE LIVE! NIJIGASAKI SCHOOL IDOL CLUB THE MOVIE - FINALE - CHAPTER 1 sudah tayang di sana atau belum.
Terima kasih sebelumnya atas bantuannya!